Berita Terkini, PEKANBARU - Debat Publik Pilkada 2024 Provinsi Riau yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau, Selasa (29/10/2024) malam di SKA Co Ex berjalan aman dan lancar. Debat publik pertama ini menjadi panggung bagi Pasangan Calon (Paslon) Gubenur dan Wakil Gubernur Riau untuk menarik hati masyarakat melalui visi, misi dan program yang mereka tawarkan dalam memimpin Bumi Lancang Kuning lima tahun ke depan.
4.827.022 masyarakat Riau yang telah dinyatakan sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT) oleh KPU Riau. Materi dan pemaparan para paslon tentunya menjadi atensi bagi masyarakat Riau sebelum memutuskan pilihannya pada 27 November mendatang.
Tiga Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, yakni Abdul Wahid-SF Hariyanto nomor urut 1, Muhammad Nasir-Muhammad Wardan nomor urut 2 dan Syamsuar-Mawardi Saleh nomor urut 3 telah menampilkan kemampuannya dalam berdebat dan menjawab pernyataan yang dirumuskan oleh tim panelis.
Namun, pantauan Pekanbaru Pos di lokasi debat publik, terlihat Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau nomor urut 2, H Muhammad Nasir - H Mihammad Wardan begitu tenang hingga mampu menguasai panggung debat.
Sementara itu, paslon nomor urut 1 dan 3 terlihat gugup dan grogi. Sehingga, sempat membuat beberapa kesalahan dalam menyampaikan paparan jawaban dari pertanyaan yang diberikan panelis.
Penampilan paslon nomor urut 2 sedikit berbeda. Meski sempat dingin di awal, namun semakin mendekati segmentasi akhir, mereka mampu menguasai panggung debat. Apalagi saat memasuki segmen debat antar paslon dan saat penuh canda namun tegas dalam closing statement.
Di awal saat memaparkan visi misi masih terlihat biasa saja dan dingin. Namun memberi warna saat segmen debat antar paslon. Muhammad Nasir dan Muhammad Wardan menunjukkan kekompakan sebagai Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau.
Keduanya saling mendukung serta saling melengkapi, hingga dengan santun menyampaikan bahwa "Nasir Wardan bisa, Nasir Wardan tahu caranya dan jangan lupa coblos nomor 2,".
Calon Gubernur Riau nomor urut 2, H Muhammad Nasir memaparkan visi Riau Berdaya Saing, Berintegritas, Maju dan Berbudaya Melayu menuju Riau Emas. Untuk misinya, peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing dengan masyarakat yang cerdas, sehat, religius dan berbudaya.
"Nasir Wardan siap meningkatkan produksi, produktivitas serta tata Niaga pertanian, hilirisasi Sumber Daya Alam (SDA), pengembangan industri, koperasi dan UMKM serta penguatan ekonomi kerakyatan. Pemerataan pembangunan kewilayahan dan mempercepat penguatan infrastruktur yang berbasis kepada potensi, pelestarian lingkungan dan konektivitas antar daerah. Meningkatkan sinergitas pembangunan, keterlibatan dan kerjasama antar pemerintahan dan swasta serta kerja sama antar daerah," ucap Nasir.
Tak hanya itu, Nasir Wardan juga siap meningkatkan tata kelola pemerintahan yang profesionalisme, berintegritas, kreatif, Inovatif, dan memperkuat meritokrasi serta transformasi digital. Memperkokoh nilai-nilai budaya melayu dalam rangka menciptakan masyarakat Riau yang religius, toleran, harmonis, aman dan damai.
"Jadi agar kami bisa merealisasikan semuanya, maka izinkan dan ikhlaskan kami memimpin Riau, Nasir Wardan bisa, Nasir-Wardan tahu caranya, pilih nomor 2,'' kata Nasir usai membaca visi misinya meminta izin kepada paslon nomor urut 3 dan paslon nomor urut 1.
Nasir menegaskan, membangun Riau ini perlu anggaran yang besar. Tidak cukup jika hanya mengandalkan APBD Riau.
"Melalui hubungan baik Pak Nasir dengan pemerintah pusat di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto, maka anggaran pusat akan kita ditarik sebanyak-banyaknya untuk membangun Riau. Pak Nasir tahu caranya. Pak Nasir tahu siapa yang ditemui di kementerian terkait," tambah Calon Wakil Gubernur Riau nomor urut 2, H Muhammad Wardan.
Tiba ke closing statement pun, pasangan Nasir Wardan kembali menjadi perhatian publik yang hadir malam itu. Nasir dengan terang-terangan meminta secara langsung bahwa sudah mendapatkan izin dari Calon Gubernur Riau nomor urut 3, Drs H Syamsuar. Nasir pun siap berkoordinasi dengan Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau nomor urut 1, Abdul Wahid-SF Hariyanto dalam merumuskan regulasi-regulasi yang bagus untuk membangun Riau lebih baik.
"Terimakasih kepada KPU dan Bawaslu Riau yang telah menyelenggarakan Debat Kandidat Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau. Ini masalah abang sama adek. Tenang, selow semua, sabar. Bang Syamsuar ini abang kami, Wahid ini adek kami. Bang Syamsuar sudah izinkan kami memimpin Riau. Wahid sabar dulu sebentar, ini adik, sabar. Ini cuma aturan main yang kita atur bersama," kata Nasir yang langsung mendapat tepuk tangan bergemuruh.
"Kami akan minta mentor kepada Syamsuar sebagai abang kami untuk menyelesaikan permasalahan di Riau dengan baik. Kami juga akan bincang dengan SF dan Wahid untuk mengatur regulasi yang ada," lanjut Nasir yang 3 periode duduk di DPR RI.
"Untuk itu, berikan izin Nasir Wardan bisa, Nasir Wardan tahu caranya. Jangan lupa coblos nomor 2. Insya Allah Nasir Wardan memimpin Riau kedepan. Pak Wardan punya kemampuan, Nasir juga punya kemampuan. Insya Allah Nasir Wardan satu garis dengan Presiden Prabowo," tegas Nasir.***(rls)